Close burger icon

HELLO THERE, SUPER USER !

Please Insert the correct Name
Please Select the gender
Please Insert the correct Phone Number
Please Insert the correct User ID
show password icon
  • circle icon icon check Contain at least one Uppercase
  • circle icon icon check Contain at least two Numbers
  • circle icon icon check Contain 8 Alphanumeric
Please Insert the correct Email Address
show password icon
Please Insert the correct Email Address

By pressing Register you accept our privacy policy and confirm that you are over 18 years old.

WELCOME SUPER USER

We Have send you an Email to activate your account Please Check your email inbox and spam folder, copy the activation code, then Insert the code here:

Your account has been successfully activated. Please check your profile or go back home

Reset Password

Please choose one of our links :

Code Orange Kenalkan Dunia Berbeda Lewat Album Remix

Author : Admin Music

Article Date : 21/03/2023

Article Category : Super Buzz

Bagi penikmat musik hardcore, Code Orange merupakan salah satu unit cadas yang punya perjalanan karier yang beragam. Perjalanan tersebut berhasil membuat dinamika musik dari Code Orange terdengar segar setiap rilisannya. Ide tersebut juga yang akhirnya membantu Code Orange dalam melahirkan inisiasi terbarunya. 

Di tahun 2023 ini, Code Orange memutuskan untuk merilis sebuah album remix berjudul What Is Really Underneath?. Album remix tersebut merupakan sisi lain dari karya mereka yang berjudul Underneath. Bagi yang belum tahu, Underneath merupakan album keempat dari Code Orange yang rilis di tahun 2020 lalu, Superfriends. 

Meskipun diakui sebagai sebuah album remix, Code Orange secara konsep nggak hanya menghadirkan versi alternatif dari lagu-lagu mereka yang ada di dalam album Underneath sebelumnya. What Is Really Underneath? juga berperan sebagai sebuah soundtrack bagi Code Orange untuk perjalanan karier mereka. 

Melalui inisiasi terbarunya, unit hardcore asal Amerika Serikat ini menggali potensi lebih dalam dari yang ada di lagu-lagu mereka sebelumnya, Superfriends. Code Orange ingin mengajak pendengar karya mereka untuk bisa masuk ke dalam dunia yang telah dirancang oleh Code Orange semasa perjalanan karier mereka lebih jauh. 

Nggak tanggung-tanggung, untuk memberikan pengalaman yang penuh, Code Orange pun merilis sebuah film pendek yang menjelaskan tentang dunia yang mereka bangun, Superfriends. Salah satu anggota dari Code Orange, Eric ‘Shade’ Balderos merupakan sosok yang bertanggung jawab sebagai sutradara untuk film tersebut. 

Eric Balderos adalah pemain gitar di dalam tubuh Code Orange. Film berdurasi 13 menit tersebut dilengkapi dengan lagu-lagu yang ada di dalam album What Is Really Underneath? sebagai scoring. Diketahui bahwa Code Orange perlu melewati 2.000 jam untuk mengerjakan film pendek tersebut. Total Code Orange mendedikasikan 4 bulan mereka dalam menggarap film pendek barunya. 

Jami Morgan, selaku frontman dan penabuh drum di dalam tubuh Code Orange menjelaskan konsep dari album What Is Really Underneath?. Menurut sang musisi, album remix tersebut merupakan upaya Code Orange untuk meluapkan apa yang ada di dalam isi kepala mereka. Unit hardcore asal Amerika Serikat ini mengakui bahwa di luar aksi panggung, masih banyak hal yang bisa mereka eksplorasi. 

Atas dasar tersebut, akhirnya Code Orange pun memutuskan untuk memproduksi album remix What Is Really Underneath?. Menurut Jami Morgan, Ia merasa ada kepentingan bagi Code Orange untuk menunjukkan kreativitas mereka kepada para fans. Selain itu, Ia juga nggak mau jika What Is Really Underneath? jadi sekadar sebuah album remix biasa saja. 

Menurut sang musisi, apa yang Ia lakukan bersama Code Orange saat ini menjadi sebuah karya seni yang punya makna mendalam. Menjadikan album What Is Really Underneath? sebagai sebuah soundtrack merupakan langkah yang besar. Namun berhasil memberikan kepuasan bagi setiap orang yang ada di dalam tubuh Code Orange. 

Terkait album yang jadi inspirasinya, Underneath merupakan sebuah karya penting di dalam perjalanan karier Code Orange. Album tersebut hadir untuk membuka semua tabir emosi yang tertuang di dalam lagu-lagunya. 

Secara teknis, Code Orange juga dinilai menggarap album keempat mereka secara matang. Pencapaian tersebut datang dari komentar para jurnalis musik dan media internasional terhadap apa yang Code Orange tawarkan lewat album Underneath. 

Terkait film pendek yang baru saja diperkenalkan oleh Code Orange, medium tersebut bukanlah inisiasi pertama yang dilakukan oleh unit hardcore tersebut dalam bercerita. Sebelumnya, Code Orange juga pernah merilis sebuah film konser bertajuk Back Inside The Glass di tahun 2022 lalu. 

Image courtesy of Tim Saccenti

PERSONAL ARTICLE

ARTICLE TERKINI

Tags:

#Metal #Code Orange #Remix #Album #What Is Really Underneath?

0 Comments

Comment
Other Related Article
image article
Super Buzz

Lalahuta Cerita tentang Patah Hati di Single Terbaru 1 2 3

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

The Rain Rilis Single Mengembara, Rayakan 22 Tahun Berkarya

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Suara Kayu Lepas Single Terbaru Berjudul Rekat

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

D’Jenks Rilis Musik Video Reggae Reseh, Penghormatan untuk Kebayoran

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Yovie Widianto Bentuk Supergrup SEMVA, Rilis Single Sumpah Cintaku

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Gugun Blues Shelter Lepas Single Terbaru Berjudul Don’t Cry For Me

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Sarah Barrios Rilis Lagu Singkat Serba Nyeleneh Berjudul Bitter Bitches

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ganti Nama, Club Mild Lepas Single Baru Bertajuk Sun Gazer

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ranu Pani Mengajak Berimajinasi di Album Terbaru Berjudul Inklusi

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Umumkan Album Baru, Neck Deep Rilis Single Berjudul “It Won’t Be Like This Forever”

Read to Get 5 Point
image arrow
1 /