Close burger icon

HELLO THERE, SUPER USER !

Please Insert the correct Name
Please Select the gender
Please Insert the correct Phone Number
Please Insert the correct User ID
show password icon
  • circle icon icon check Contain at least one Uppercase
  • circle icon icon check Contain at least two Numbers
  • circle icon icon check Contain 8 Alphanumeric
Please Insert the correct Email Address
show password icon
Please Insert the correct Email Address

By pressing Register you accept our privacy policy and confirm that you are over 18 years old.

WELCOME SUPER USER

We Have send you an Email to activate your account Please Check your email inbox and spam folder, copy the activation code, then Insert the code here:

Your account has been successfully activated. Please check your profile or go back home

Reset Password

Please choose one of our links :

5 Band Pop Punk Indonesia yang Patut Diperhitungkan

Author : Admin Music

Article Date : 17/08/2021

Article Category : Super Buzz

Di antara popularitas musik pop dan rock di Indonesia, band pop punk juga menjadi salah satu kekuatan yang cukup digemari oleh para penikmat musik Tanah Air. Ketika genre tersebut mencuat di akhir tahun 1990-an dan awal 2000-an di Indonesia, banyak musisi yang mencoba untuk mengadaptasi genre musik punk yang fresh ke dalam kancah musik nasional dan hingga saat ini masih terus aktif berkontribusi.

Tidak dapat dipungkiri, hingga saat ini skena musik pop punk baik di dunia maupun Indonesia sendiri terus berkembang melahirkan nama musisi baru. Kehadiran musisi dan band pop punk tersebut jadi bukti bahwa tidak ada batasan dalam mencurahkan kreativitas bermusik. Apalagi, warna musik band pop punk di Indonesia sendiri cukup variatif sehingga menghadirkan identitas yang kuat bagi para penggiatnya. 

5 rekomendasi band pop punk

Bagi kalian yang ingin mencari inspirasi baru dalam bermusik, tidak ada salahnya mengenal profil sekaligus karya dari band pop punk Tanah Air berikut. Banyak yang memilih jalur independen, band pop punk Indonesia dikenal memiliki barisan penggemar yang setia. Hal tersebut juga membuktikan bahwa skena pop punk Indonesia punya ekosistem yang baik dalam menjaga hidup dan berkembangnya band pop punk, baik yang baru maupun veteran untuk terus berkarya. Berikut adalah band pop punk Indonesia yang perlu kalian dengar, Superfriends.

  1. Rocket Rockers

    Berbicara mengenai skena pop punk, Bandung dianggap jadi salah satu kota yang terus berhasil melahirkan band pop punk berkualitas. Sejak terbentuk di tahun 1998, Rocket Rockers hingga saat ini masih dianggap sebagai band pop punk Indonesia yang cukup aktif dan memiliki pengaruh. Dedikasi tersebut dibuktikan oleh band pop punk satu ini dengan limah buah album studio, satu buah album tribute, serta berbagai macam rilisan single terbaru yang dirilis pada tahun 2021 setelah melewati bongkar pasang personel. 

    Rocket Rockers juga jadi salah satu band pop punk Indonesia yang cukup terbuka dengan kolaborasi antar musisi dari berbagai genre. Salah satunya terlihat dari single terbaru mereka di tahun 2021 berjudul KRNY. Untuk single tersebut, Rocket Rockers berkolaborasi dengan Kuburan. Kolaborasi tersebut menghadirkan nuansa pop punk yang fresh.

  2. Pee Wee Gaskins

    Selain Bandung, Jakarta juga cukup memiliki perkembangan band pop punk yang kuat di Indonesia. Salah satunya diwakili oleh kehadiran Pee Wee Gaskins. Sejak pertama kali muncul di tahun 2000-an, band pop punk asal Jakarta ini dibentuk dari berbagai macam personel yang sudah aktif bermusik di band lainnya. Bisa dibilang saat terbentuk, Pee Wee Gaskins merupakan salah satu pionir supergroup band pop punk di Indonesia.

    Dengan formasi yang kuat dan berpengalaman tersebut juga jadi salah satu faktor mengapa band pop punk asal Jakarta ini berhasil mendapatkan apresiasi yang baik terhadap karya-karyanya dan cukup digemari oleh para penikmat musik pop punk di Tanah Air. Meskipun mendapatkan apresiasi yang tinggi, di masa awal perkembangan Pee Wee Gaskins, band pop punk ini juga cukup mendapatkan kecaman dari para haters yang tidak kalah besarnya. Bahkan cukup sering kontroversi tersebut tersiar secara masif di jagat internet. Namun, hal tersebut tidak membuat gentar band pop punk asal Jakarta ini untuk terus berkarya dan berhasil bertengger di puncak hingga saat ini.

  3. Saturday Night Karaoke

    Bandung juga punya band pop punk yang punya warna dan karakteristik berbeda dengan lainnya. Band pop punk tersebut adalah Saturday Night Karaoke. Secara permainan musik, band pop punk asal Bandung ini lebih mendominasi permainan tempo cepat. Namun tetap mengusung karakteristik musik pop punk yang membahas tentang hal-hal yang bisa ditemukan sehari-hari.

    Band pop punk asal Bandung ini juga cukup berkembang secara konsisten. Di tahun ini, Saturday Night Karaoke baru saja memperkenalkan EP terbaru mereka dengan tajuk Millennial Kicks. Band pop punk asal Bandung ini merilis EP terbaru mereka dengan konsep yang cukup spesial, yaitu dalam format piringan hitam 7 inci. EP terbaru dari band pop punk tersebut juga dirilis melalui label rekaman yang tersebar di lima negara, yaitu Bloated Kat Records (Amerika Serikat), Waterslide Records (Jepang), SP Records (Jepang), Quickening Records (Indonesia), dan Monster Zero Records (Austria).

  4. Stereowall

    Meskipun masih terafiliasi dengan punk, banyak band pop punk dan karya-karyanya yang mampu menjangkau seluruh kalangan pendengar. Entah dari karya-karyanya yang membicarakan hal sehari-hari atau representasi personelnya sendiri. Contohnya adalah Stereowall. Band pop punk asal Jakarta ini menambah daftar kelompok musik pop punk di Indonesia yang digawangi sosok perempuan sebagai pentolannya.

    Terbentuk di tahun 2012, kehadiran vokalis perempuan tersebut menghadirkan warna yang cukup dinamis ke dalam musik pop punk yang disajikan oleh Stereowall. Band pop punk asal Jakarta ini membuktikan bahwa Cynantia Pratita juga tetap bisa menghadirkan sisi agresif yang menjadi core ke dalam warna musik pop punk yang tengah berkembang. Baru-baru ini, band pop punk asal Jakarta ini juga sempat merilis single kolaborasi dengan band post hardcore asal Bandung, For Revenge.

  5. Write The Future

    Malang juga jadi salah satu kota di Indonesia yang punya skena pop punk yang cukup berkembang. Salah satunya diwakilkan oleh Write The Future. Band pop punk asal Malang ini dibentuk di tahun 2009 dan sudah berhasil merilis 2 EP dan 1 split album dalam perjalanan karier mereka. Tidak hanya di kota asalnya, nama Write The Future juga cukup memiliki barisan penggemar yang luas. Hal tersebut dibuktikan oleh band pop punk Malang ini yang pernah mengadakan Ingin Meledak Tour di kota Solo, Bandung, dan Jakarta.

Image courtesy of Saturday Night Karaoke

PERSONAL ARTICLE

ARTICLE TERKINI

Tags:

#pop punk # band pop punk indonesia # band lokal #Rocket Rockers #pee wee gaskins #Write The Future #stereowall #saturday night karaoke

0 Comments

Comment
Other Related Article
image article
Super Buzz

Lalahuta Cerita tentang Patah Hati di Single Terbaru 1 2 3

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

The Rain Rilis Single Mengembara, Rayakan 22 Tahun Berkarya

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Suara Kayu Lepas Single Terbaru Berjudul Rekat

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

D’Jenks Rilis Musik Video Reggae Reseh, Penghormatan untuk Kebayoran

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Yovie Widianto Bentuk Supergrup SEMVA, Rilis Single Sumpah Cintaku

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Gugun Blues Shelter Lepas Single Terbaru Berjudul Don’t Cry For Me

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Sarah Barrios Rilis Lagu Singkat Serba Nyeleneh Berjudul Bitter Bitches

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ganti Nama, Club Mild Lepas Single Baru Bertajuk Sun Gazer

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ranu Pani Mengajak Berimajinasi di Album Terbaru Berjudul Inklusi

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Umumkan Album Baru, Neck Deep Rilis Single Berjudul “It Won’t Be Like This Forever”

Read to Get 5 Point
image arrow
1 /