Close burger icon

HELLO THERE, SUPER USER !

Please Insert the correct Name
Please Select the gender
Please Insert the correct Phone Number
Please Insert the correct User ID
show password icon
  • circle icon icon check Contain at least one Uppercase
  • circle icon icon check Contain at least two Numbers
  • circle icon icon check Contain 8 Alphanumeric
Please Insert the correct Email Address
show password icon
Please Insert the correct Email Address

By pressing Register you accept our privacy policy and confirm that you are over 18 years old.

WELCOME SUPER USER

We Have send you an Email to activate your account Please Check your email inbox and spam folder, copy the activation code, then Insert the code here:

Your account has been successfully activated. Please check your profile or go back home

Reset Password

Please choose one of our links :

5 Dokumenter Musik Favorit SuperMusic!

Author : Admin Music

Article Date : 29/03/2020

Article Category : Super Buzz

Diam di rumah tentu bukan alasan buat enggak produktif, salah satu caranya adalah jalan-jalan di internet dan cari tontonan bergizi. Selain hemat tenaga, asupan ini pasti bikin kalian tambah pintar, contohnya film tentang musik, mau film biopik atau dokumenter yang bertebaran di Netflix maupun kanal streaming film lain. Genre yang satu ini emang rawan bikin kita bengong, pasalnya kita jarang lihat “dapur” mereka yang akrab di kuping dan di panggung. Walau film/dokumenter musik lokal jumlahnya masih bisa dihitung jari dan peredaran digitalnya terbatas, ada banyak film musisi internasional legendaris yang bisa kalian tonton di platform streaming ini. Jangan lupa siapin cemilan favorit kalian sebelum baca list ini, here it goes!

1. Rush: Beyond the Lighted Stage (2010)

Selalu ada tempat di SUPERMUSIC buat legenda rock. Rush, trio progressive rock asal Kanada yang baru-baru ini pensiun, adalah salah satunya. Kali ini, kita napak tilas perjalanan mereka dari masih di bangku sekolah hingga sempat gagal jadi band rock era Black Sabbath dan Led Zeppelin berjaya. Beberapa figur musik yang enggak kalah legendaris, dari Trent Reznor, Taylor Hawkins (Foo Fighters), Tenacious D dan Brad Wilk (RATM, Prophets of Rage), Metallica, KISS sampai Billy Corgan kasih testimoni soal pengaruh Rush di musik mereka. Hal-hal belakang layar Rush yang bisa diintip di film ini berkisar dari skill multi-instrumental Geddy Lee, referensi lirik dan jeniusnya Neil Peart, juga kisah Alex Lifeson di masa sekolah. Jangan lupa juga: Beyond the Lighted Stage digarap oleh Sam Dunn dan Headbangers Film, tangan-tangan handal di balik dokumenter Metal: A Headbanger’s Journey, Global Metal dan Iron Maiden: Flight 666.

2. The Dirt (2019)

Film biopik dari band rock ugal-ugalan asal Sunset Strip California, Mötley Crüe! Di sini nampak jelas bagaimana liarnya unit glam rock di era 80-an tersebut dan bagaimana mereka patuh menjalani kredo "sex, drugs, and rock n' roll." Sebuah film yang menampilkan sirkus rock n' roll. Film ini dibintangi oleh Iwan Rheon (Game of Thrones) sampai rapper Machine Gun Kelly yang berperan sebagai Tommy Lee. Peringatan: film ini untuk dewasa ya.

3. Look Mom I Can Fly (2019)

Kali ini datang dari nama yang lebih masa kini. Penggawa hip-hop Travis Scott dengan dokumenter berjudul Look Mom I Can Fly. Menceritakan karier Travis Scott dari rapper remaja asal selatan Amerika, hingga jadi megabintang hip-hop dengan sederet prestasi yang mentereng. Di sini lo juga bisa lihat bahwa konser-konser Travis selalu liar bak gig hardcore, dengan munculnya moshpit dan crowdsurfing. 

4. What Happened, Miss Simone? (2015)

Dokumenter besutan Liz Garbus ini adalah contoh terbaik mengapa genre ini begitu menyenangkan ditonton. Menampilkan figur raksasa seperti Nina Simone tentu bukan perkara mudah, lebih-lebih karena pengaruhnya menyentuh tak hanya karya musik tapi juga gerakan Hak Sipil AS, Black Power Movement, bahkan turut mendobrak pakem band leader dan solois. Di film ini, Simone berbicara lembut, lantang, tegas hingga setengah bersedih dengan suara seraknya sembari menunjukkan full-power sebagai pianis, vokalis dan penulis lagu. Sementara sisi privat Simone yang selalu bergelut dengan popularitas dan kemarahannya tentu akan mengejutkan kita, mengingat sisi ini hanya jadi gosip underground belakang panggung selama masa hidupnya. Satu hal lagi yang membuat film ini pantas segera kalian cari dan tonton adalah rekaman aksi panggungnya yang begitu powerful, setelah menontonnya kalian akan langsung penasaran dengan diskografinya.

5. Anima (2019)

Thom Yorke bertemu Paul Thomas Anderson. Sebuah film pendek yang diluncurkan untuk merayakan album solo ketiga dari frontman Radiohead tersebut. Seperti menonton video klip yang panjang. Tonton sendiri buat merasakan experience sinematografi yang keren.

PERSONAL ARTICLE

ARTICLE TERKINI

Tags:

#Rush #beyond the lighted stage #nina simone #what happened miss simone #film #dokumenter #Musik #Feature #the dirt #Motley Crue #Travis Scott #look mom i can fly #Thom Yorke #anima

0 Comments

Comment
Other Related Article
image article
Super Buzz

Lalahuta Cerita tentang Patah Hati di Single Terbaru 1 2 3

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

The Rain Rilis Single Mengembara, Rayakan 22 Tahun Berkarya

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Suara Kayu Lepas Single Terbaru Berjudul Rekat

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

D’Jenks Rilis Musik Video Reggae Reseh, Penghormatan untuk Kebayoran

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Yovie Widianto Bentuk Supergrup SEMVA, Rilis Single Sumpah Cintaku

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Gugun Blues Shelter Lepas Single Terbaru Berjudul Don’t Cry For Me

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Sarah Barrios Rilis Lagu Singkat Serba Nyeleneh Berjudul Bitter Bitches

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ganti Nama, Club Mild Lepas Single Baru Bertajuk Sun Gazer

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ranu Pani Mengajak Berimajinasi di Album Terbaru Berjudul Inklusi

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Umumkan Album Baru, Neck Deep Rilis Single Berjudul “It Won’t Be Like This Forever”

Read to Get 5 Point
image arrow
1 /