Close burger icon

HELLO THERE, SUPER USER !

Please Insert the correct Name
Please Select the gender
Please Insert the correct Phone Number
Please Insert the correct User ID
show password icon
  • circle icon icon check Contain at least one Uppercase
  • circle icon icon check Contain at least two Numbers
  • circle icon icon check Contain 8 Alphanumeric
Please Insert the correct Email Address
show password icon
Please Insert the correct Email Address

By pressing Register you accept our privacy policy and confirm that you are over 18 years old.

WELCOME SUPER USER

We Have send you an Email to activate your account Please Check your email inbox and spam folder, copy the activation code, then Insert the code here:

Your account has been successfully activated. Please check your profile or go back home

Reset Password

Please choose one of our links :

Ekspansi Musisi Keturunan Asia di Industri Rock

Author :

Article Date : 02/12/2016

Article Category : Super Buzz

Ingar-bingar gemerlap kancah rock masa kini sejatinya digenggam oleh mayoritas negeri barat. Tapi mereka yang berasal dari bagian timur tak hanya tinggal diam. Ekspansi musisi keturunan Asia mulai membahana di jagat hiburan internasional. Sekarang benua timur mulai menunjukkan taringnya lewat eksistensi dan kualitas bermusiknya.

Intip 7 musisi beken keturunan Asia yang berjaya di panggung internasional versi SupermusicID. Adakah figur favorit lo?

 

James Iha (Smashing Pumpkins)

Di periode tahun 90’an kalian pasti udah ngga asing dengan sosok pemegang instrumen gitar di anatomi kelompok alternatif rock beken Smashing Pumpkins. Ya, James Iha selain dikenal sebagai gitaris yang handal meramu raungan sound khas Smashing Pumpkins, ia juga memiliki darah Asia yang kental di dalam dirinya. Pria bernama lengkap James Yoshinobu Iha ini dilahirkan di area sekitaran Kota Chicago. Walau secara telak Iha memiliki darah Jepang murni, namun lingkungan sosial di Amerika tak membuatnya asing. Sampai pada akhirnya bertemu sang karib sekaligus frontman Billy Corgan. Jika menyangkut soal prestasi, jangan tanyakan raihan yang telah digapai oleh unit keren ini. Iha bersama Smashing Pumpkins sukses menjadi band besar dunia dengan penggemar masif.

 

Chi Cheng (Deftones)

Mendiang Chi Cheng dikenal lewat permainan betotan bass apiknya bersama band alternative metal Deftones. Cheng kecil lahir pada 15 Juli 1970 di tepian Stockton zona California. Ia dibesarkan oleh kedua orang tuanya Jeanne dan Yin Yan Cheng. Sang ayah merupakan dokter ahli kardiologi terkemuka, imigran dari Negara Cina. Sedari remaja, Cheng memang menggemari puisi dan musik sebagai hobi utamanya. Di tahun 1990 Cheng bertemu dengan Chino Moreno muda untuk mengajaknya bergabung di unit Deftones. Tak perlu menunggu waktu lama, kelompok Deftones berhasil menancapkan namanya di kancah musik internasional. Album seperti Adrenaline (1995) – Around The Fur (1997) – White Pony (2000) berhasil mengangkat pamor mereka ke level selanjutnya. Namun malang nasib Cheng, ia meninggal di usia terbilang muda 42 tahun. Setelah mengalami kecelakaan mobil dan koma untuk sementara waktu. 

 

Karen O (Yeah Yeah Yeahs)

Daftar selanjutnya adalah wanita cantik nan stylish pentolan dari grup band indie rock Yeah Yeah Yeahs. Karen O memiliki darah murni Korea dari sang ibu. Vokalis bernama lengkap Karen Lee Orzolek ini lahir di Kota Busan, Korea Selatan. Ketika mulai beranjak remaja ia bersama keluarga pindah ke pemukiman New Jersey. O memulai karir kebintangannya bersama trio band asal New Yorker Yeah Yeah Yeahs. Bersama rekan Nick Zinner dan Brian Chase mereka mampu menjadi idola baru di ranah indie global saat itu. Dua album andalan mereka menjadi katalisator penting bagi kelangsungan skena indie rock. Lewat Fever to Tell (2003) dan Show Your Bones (2006) Karen O sukses mengangkat reputasi di kancah internasional.

 

Kim Thayil (Soundgarden)

Pengaruh Chris Cornell memang kentara di dalam tubuh Soundgarden. Pesona Cornell mampu membuat Soundgarden bertengger di antara nama-nama besar grunge lainnya seperti Pearl Jam, Nirvana dan Alice in Chains. Namun jangan lupa, di balik sound mewah garang Soundgarden terdapat sosok bertangan dingin di dalamnya. Kim Thayil adalah figur yang lihai meramu tatanan musik Soundgarden menjadi sedemikian rupa. Darah keturunan India mengalir di dalam tubuh seorang Thayil. Ia lahir dari seorang ayah imigran asal Kerala, sebuah kota di India. Meskipun Thayil lahir di Seattle, namun pria berbadan tambun ini dibesarkan di pinggiran kota Chicago. Bersama Soundgarden, Thayil berhasil dianugerahi sebagai salah satu gitaris terbaik dunia oleh sebuah majalah musik ternama.

 

Matt Heafy (Trivium)

Satu lagi musisi keturunan Asia yang cukup membahana kiprahnya di per-orbitan musik metal. Matt Heafy dikenal luas sebagai sosok yang berada di garda terdepan bersama Trivium. Heafy dilahirkan di kota Iwakuni. Lahir dari seorang ayah berkebangsaan Amerika dan seorang ibu berkewarganegaraan Jepang. Walau ia memiliki darah negeri sakura, tak lantas ia fasih dalam berbicara menggunakan bahasa Jepang. Sebagai penggemar berat Iron Maiden, Heafy memulai debutnya bersama Trivium di tahun 1999. Selama masa bakti bermusiknya, bersama Trivium ia produktif telah melepas tujuh album di pasaran. Namanya mulai berkibar kencang ditasbihkan sebagai salah satu vokalis metal terbaik di generasinya.

 

Arnel Pineda (Journey)

Tak ada yang meragukan kualitas vokal seorang Steve Perry bersama band rock populer Journey. Setelah ia mengundurkan diri, tongkat estatafet pun berlanjut ke pengganti-pengganti Perry lainnya. Bongkar pasang vokalis sering dilakukan oleh Journey selama peralihan massa Perry. Kini sampailah tugas berat ini dipikul oleh sosok Arnel Pineda. Pria asal negeri Filipina ini awalnya tergabung di band lokal The Zoo sebagai vokalis. Namun video unduhan The Zoo di Youtube meledak. Mereka menampilkan cover musik rock klasik seperti Journey, Survivor, Aerosmith, Air Supply hingga Stryper. Hal ini membuat Neal Schon sang gitaris Journey kepincut dengan kualitas vokal Pineda. Schon terkesima dengan teknik suara yang ditampilkan. Tak lama Pineda pun bergabung dengan band idolanya sendiri, Journey.

 

Dougy Mandagi (The Temper Trap)

Publik Indonesia harus berbangga diri. Pasalnya vokalis band tenar asal Australia The Temper Trap memiliki personil yang ternyata merupakan orang asli Indonesia. Tak tanggung-tanggung Dougy Mandagi mengisi posisi vital sebagai vokalis di band. Mandagi lahir dan besar di kota Manado hingga pada akhirnya memutuskan hijrah ke negeri kangguru. Nama Temper Trap sendiri sempat melambung sejak single “Sweet Disposition” berkumandang di berbagai tangga lagu Internasional, terlebih sejak menjadi bagian dari soundtrack film 500 Days of Summer. Bersama Temper Trap, Mandagi dan koleganya berhasil merilis tiga studio album Conditions (2009), The Temper Trap (2012) dan Thick as Thieves (2016). Lewat performa apik unitnya, Temper Trap dinobatkan sebagai band terbaik di Australia pada 2010 silam. 

PERSONAL ARTICLE

ARTICLE TERKINI

Tags:

#Super Features

0 Comments

Comment
Other Related Article
image article
Super Buzz

Lalahuta Cerita tentang Patah Hati di Single Terbaru 1 2 3

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

The Rain Rilis Single Mengembara, Rayakan 22 Tahun Berkarya

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Suara Kayu Lepas Single Terbaru Berjudul Rekat

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

D’Jenks Rilis Musik Video Reggae Reseh, Penghormatan untuk Kebayoran

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Yovie Widianto Bentuk Supergrup SEMVA, Rilis Single Sumpah Cintaku

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Gugun Blues Shelter Lepas Single Terbaru Berjudul Don’t Cry For Me

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Sarah Barrios Rilis Lagu Singkat Serba Nyeleneh Berjudul Bitter Bitches

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ganti Nama, Club Mild Lepas Single Baru Bertajuk Sun Gazer

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ranu Pani Mengajak Berimajinasi di Album Terbaru Berjudul Inklusi

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Umumkan Album Baru, Neck Deep Rilis Single Berjudul “It Won’t Be Like This Forever”

Read to Get 5 Point
image arrow
1 /