Close burger icon

HELLO THERE, SUPER USER !

Please Insert the correct Name
Please Select the gender
Please Insert the correct Phone Number
Please Insert the correct User ID
show password icon
  • circle icon icon check Contain at least one Uppercase
  • circle icon icon check Contain at least two Numbers
  • circle icon icon check Contain 8 Alphanumeric
Please Insert the correct Email Address
show password icon
Please Insert the correct Email Address

By pressing Register you accept our privacy policy and confirm that you are over 18 years old.

WELCOME SUPER USER

We Have send you an Email to activate your account Please Check your email inbox and spam folder, copy the activation code, then Insert the code here:

Your account has been successfully activated. Please check your profile or go back home

Reset Password

Please choose one of our links :

Pale Waves Beri Bocoran Sedang Garap Album Ketiga

Author : Admin Music

Article Date : 16/10/2021

Article Category : Super Buzz

Pale Waves baru saja merilis album baru pada Februari lalu dengan tajuk 'Who Am I?', namun hal itu belum cukup untuk band indie rock asal Manchester, Inggris, tersebut di tahun 2021.

Sekitar 7 bulan setelah merilis album itu, Pale Waves memberi bocoran bahwa mereka sedang dalam proses penggarapan album studio ketiga. Kabar ini hadir setelah sang vokalis, Heather Baron-Gracie, mengunggah sebuah foto di Instagram pribadinya. 

Dalam unggahan tersebut, diperlihatkan foto Gracie bersama drummer sekaligus produser Ciara Doran di dalam sebuah studio. Dia kemudian menambahkan caption 'Album 3' yang menandakan bahwa Pale Waves sedang dalam proses pembuatan album ketiga.

Dua hari setelah postingan Gracie itu, Pale Waves kemudian mengunggah foto di Instagram mereka yang memperlihatkan para personel mereka sedang berada di studio. Diperlihatkan Gracie sedang mengambil bagian vokal yang kemungkinan besar untuk mengisi album ketiga Pale Waves.

Adapun, album termutakhir Pale Waves yang dirilis pada 12 Februari 2021 lalu melalui Dirty Hit, mendapat respons positif dari berbagai media internasional. 

Album ini mengambil inspirasi dari synth pop tahun 1980-an, Who Am I? terinspirasi oleh musisi pop dan rock wanita dari tahun 1990-an dan awal 2000-an, termasuk artis seperti Avril Lavigne, Liz Phair, Michelle Branch, Alanis Morissette, dan Courtney Love.

Semua lagu di Who Am I? ditulis bersama oleh vokalis dan gitaris band Heather Baron-Gracie; yang lainnya ditulis bersama oleh Sam de Jong, Suzanne Lyn Shinn, Jake Sinclair, dan drummer band Ciara Doran.

Banyak lagu di album ini berkisar pada tema percintaan, cinta, penerimaan yang semuanya sebagian terinspirasi oleh hubungan romantis Baron-Gracie dengan penyanyi-penulis lagu Kelsi Luck.

Album Who Am I? sendiri menyusul album debut Pale Waves yang dilepas pada 2018, My Mind Makes Noises. Album debut mereka debut di posisi kedelapan tangga lagu UK dan di posisi pertama versi Billboard Heatseekers Album.

Sebelum mulai mendapatkan atensi yang cukup positif dari kalangan penikmat musik indie pop dan indie rock internasional, Pale Waves terbentuk di tahun 2014 atas inisiasi Heather Baron-Gracie sebagai vokalis dan pemain gitar serta Ciara Doran sebagai pemain drum. 

Keduanya merupakan mahasiswa dari British and Irish Modern Music (BIMM) Institute dan di instansi pendidikan tersebut mereka saling bertemu. Untuk melengkapi Pale Waves secara utuh, mereka berdua mengajak Ben Bateman (gitar) dan Ryan Marsden (bass) untuk bergabung.

Namun umur keduanya di band tersebut tidaklah bertahan lama dan memilih untuk hengkang. Akhirnya posisi keduanya kini digantikan oleh Charlie Wood (bass) dan Hugo Silvani (gitar). Dengan formasi terbarunya, Pale Waves mantap untuk mengarungi belantika musik di Inggris kala itu dan berhasil merilis album demo yang didukung oleh Sugar House. 

Album demo tersebut berhasil terdengar ke telinga para penggiat label rekaman independen bernama Dirty Hit. Merasa memiliki materi yang menarik dan potensial, Pale Waves pun resmi bergabung ke label rekaman tersebut di tahun 2017. Setelah menandatangani kontrak, Pale Waves pun langsung tancap gas untuk memaksimalkan kesempatan dalam membesarkan nama band tersebut. Di tahun yang sama akhirnya, Pale Waves merilis single perdana mereka There’s a Honey. 

Single perdana Pale Waves tersebut langsung berhasil mendapatkan respon yang positif, baik dari para penikmat atau kritikus musik. Berkat single tersebut, Pale Waves juga mendapatkan kesempatan untuk tampil di Madison Square Garden, New York, sebagai aksi pembuka untuk konser The 1975. 

Mengingat masih seumur jagung, untuk dapat tampil di atas panggung di Amerika Serikat merupakan sebuah tanda bahwa musisi tersebut memang memiliki kualitas yang tidak perlu dipertanyakan lagi. Sesuai merampungkan rangkaian tur The 1975, Pale Waves merilis single keduanya berjudul Television Romance.

Kali ini, single tersebut hadir dalam format video klip. Untuk proses pembuatan video klip single tersebut, Pale Waves kembali bersinggungan bersama The 1975, kali ini Matty Healy sang vokalis berperan sebagai sutradara untuk video klip tersebut. Tahun 2017, Pale Waves menutupnya dengan merilis dua buah single New Year's Eve dan My Obsession.

Sebelum melepas album debut pada 2018, Pale Waves lebih dahulu merilis EP perdananya yang berjudul All the Things I Never Said, berisi empat lagu. Tiga di antaranya diambil dari single-single yang mereka rilis sebelumnya dengan penambahan satu judul Heavenly sebagai nomor baru untuk melengkapi EP-nya tersebut. EP tersebut pertama kali rilis dalam format digital lalu disusul dalam bentuk piringan hitam 12 inci. 

 

Image source: Instagram/Pale Waves

PERSONAL ARTICLE

ARTICLE TERKINI

Tags:

#pale waves #Rock #Indie Rock #Band Indie # band inggris #album baru #pop rock

0 Comments

Comment
Other Related Article
image article
Super Buzz

Lalahuta Cerita tentang Patah Hati di Single Terbaru 1 2 3

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

The Rain Rilis Single Mengembara, Rayakan 22 Tahun Berkarya

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Suara Kayu Lepas Single Terbaru Berjudul Rekat

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

D’Jenks Rilis Musik Video Reggae Reseh, Penghormatan untuk Kebayoran

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Yovie Widianto Bentuk Supergrup SEMVA, Rilis Single Sumpah Cintaku

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Gugun Blues Shelter Lepas Single Terbaru Berjudul Don’t Cry For Me

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Sarah Barrios Rilis Lagu Singkat Serba Nyeleneh Berjudul Bitter Bitches

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ganti Nama, Club Mild Lepas Single Baru Bertajuk Sun Gazer

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ranu Pani Mengajak Berimajinasi di Album Terbaru Berjudul Inklusi

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Umumkan Album Baru, Neck Deep Rilis Single Berjudul “It Won’t Be Like This Forever”

Read to Get 5 Point
image arrow
1 /