Close burger icon

HELLO THERE, SUPER USER !

Please Insert the correct Name
Please Select the gender
Please Insert the correct Phone Number
Please Insert the correct User ID
show password icon
  • circle icon icon check Contain at least one Uppercase
  • circle icon icon check Contain at least two Numbers
  • circle icon icon check Contain 8 Alphanumeric
Please Insert the correct Email Address
show password icon
Please Insert the correct Email Address

By pressing Register you accept our privacy policy and confirm that you are over 18 years old.

WELCOME SUPER USER

We Have send you an Email to activate your account Please Check your email inbox and spam folder, copy the activation code, then Insert the code here:

Your account has been successfully activated. Please check your profile or go back home

Reset Password

Please choose one of our links :

Tom Morello Jajal Genre EDM di Tahun 2021

Author : Admin Music

Article Date : 05/07/2021

Article Category : Super Buzz

Sebagai sosok musisi yang dianggap sebagai legenda, Tom Morello masih terus mencoba untuk mengembangkan pandangan serta pengetahuan musiknya seiring berjalannya zaman. Salah satu langkah yang cukup sering dilakukan oleh pendiri Rage Against The Machine ini adalah dengan tetap aktif di media sosial dalam menemukan hal baru terkait dunia musik. 

Beberapa bulan lalu, Tom Morello sempat mengungkapkan kekagumannya terhadap unit punk yang beranggotakan gadis remaja bernama The Linda Lindas. Kekaguman tersebut dibuktikan oleh Tom Morello melalui sebuah unggahan dalam akun Twitter pribadinya.Tom Morello sempat mengunggah kembali video aksi The Linda Lindas dengan menambahkan caption “song of the day” pada akun Twitternya. Sedangkan untuk kali ini, Tom Morello baru saja mengumumkan ketertarikannya terhadap genre electronic dance music atau yang lebih dikenal dengan EDM. 

Dalam mengenal keunikan yang ditawarkan oleh musik EDM, Tom Morello pun terjun langsung untuk melakukan kolaborasi bersama sebuah grup EDM bernama Bloody Beetroots. Duo EDM yang diajak kolaborasi oleh Tom Morello ini merupakan pasangan musisi elektronik asal Italia. Memang tidak bisa dipungkiri bahwa skena musik EDM cukup besar peminatnya di benua Eropa dan jadi langkah yang tepat bagi Tom Morello untuk mengenal EDM secara lebih mendalam. Kolaborasi antara Tom Morello dan duo EDM asal Italia tersebut telah tersaji dalam sebuah album split yang rilis pada 18 Juni 2021 lalu. Inisiasi kreatif yang dilakukan oleh Tom Morello dan Bloody Beetroots ini menambah daftar kolaborasi yang dilakukan oleh pendiri Rage Against The Machine tersebut di tahun 2021 yang sempat dimulai di bulan Februari. Di awal tahun 2021, Tom Morello sempat membantu The Pretty Reckless sebagai kolaborator untuk single-nya yang berjudul And So It Went.

Album split yang baru saja dirilis kurang dari satu bulan lalu oleh Tom Morello dan Bloody Beetroots ini hadir dengan judul The Catastrophists. Tom Morello dan duo EDM asal Italia tersebut berkolaborasi untuk melahirkan 7 buah lagu. Untuk menyambut perilisannya, Tom Morello dan Bloody Beetroots pun merilis single berjudul Radium GirlsSingle tersebut merupakan single kedua yang dirilis oleh Tom Morello bersama Bloody Beetroots yang berasal dari album split The Catastrophists. Sebelumnya Tom Morello juga sempat merilis single kolaborasi lainnya berjudul Weather StrikeSingle kolaborasi tersebut merupakan hasil kreativitas yang dituangkan oleh Tom Morello dan unit musik punk fenomenal asal Rusia, Pussy Riot.

Untuk single Radium Girls yang diproduksi oleh Tom Morello dan Bloody Beetroots juga masih menghadirkan sosok Nadya Tolokonnikova dari Pussy Riot. Selain itu, dalam single kedua dari album split The Catastrophists, Tom Morello dan Bloody Beetroots juga menghadirkan nama-nama musisi punk dan rock perempuan lainnya, seperti Mish Barber-Way dari White Lung, Aimee yang berasal dari The Interrupters, dan Delila Paz sebagai perwakilan dari The Internationale. Diketahui secara pribadi bahwa Tom Morello memang menghormati apa yang dilakukan oleh Nadya Tolokonnikova, Mish Barber-Way, Aimee, dan Delila Paz baik di ranah musik maupun di ranah sosial. Untuk single Radium Girls sendiri merupakan sebuah lagu yang menceritakan kisah nyata yang tragis. Tom Morello menjelaskan bahwa Radium Girls merupakan sebuah lagu yang mengajak banyak orang untuk mengingat kejadian mengenaskan yang terjadi para pekerja pabrik usia muda di Illinois yang menjadi korban dari salah satu kejahatan paling kejam dalam sejarah industri Amerika Serikat.

Cerita yang mengenaskan tersebut tidak hanya diutarakan melalui lagu semata. Tom Morello juga merilis video klip untuk lagu Radium Girls dan berperan sebagai sutradara dalam video klip tersebut. Keahlian di luar musik yang dimiliki oleh Tom Morello ini memang sudah bukan lagi jadi rahasia. Tom Morello dinilai sebagai seseorang yang cukup aktif dan produktif untuk mengembangkan pengetahuan baik untuk dirinya sendiri maupun lingkungan sekitarnya. Maka tidak aneh rasanya, jika Tom Morello mengembangkan potensinya sebagai insan kreatif untuk berperan sebagai sutradara bagi video klip dari lagu yang dikarangnya sendiri. Selain itu, Tom Morello juga sempat menuangkan kreativitasnya dalam medium buku komik di tahun 2011. 

Proyek komik yang dilakukan oleh Tom Morello ini merupakan sebuah undangan serta inisiasi yang datang dari Dark Horse Comics. Dalam industri komik internasional, banyak yang sudah mengetahui bahwa Dark Horse Comics merupakan salah satu penerbit komik independen yang dikenal gemar melakukan kolaborasi dengan penggiat industri kreatif lainnya dan di tahun 2011, penerbit komik independen tersebut memilih sosok Tom Morello yang dikenal aktif di ranah sosial. Proyek antara Tom Morello dengan Dark Horse Comics ini menghasilkan sebuah konsep buku komik yang selaras dengan nilai-nilai yang dipegang oleh Tom Morello. Untuk Dark Horse Comics, Tom Morello berhasil menulis cerita untuk komik berjudul Orchid. 

Komik atau novel grafis yang ditulis oleh Tom Morello ini mengambil latar waktu dan tempat di masa depan. Secara garis besar, Tom Morello menceritakan kisah tentang perjuangan atas ketidak adilan yang ada di dunia yang berlangsung sudah lama dan mengakar hingga membuat masa depan manusia menjadi kelam. Selain Tom Morello, Dark Horse Comics juga mengundang beberapa kelompok aktivis di ranah sosial untuk membantu proses penulisan yang dilakukan oleh Tom Morello. Kolaborasi tersebut dihadirkan agar Tom Morello sebagai penulis utama dapat menghadirkan cerita yang kaya dan memiliki unsur relevan terhadap apa yang terjadi di dunia saat itu untuk direpresentasikan sebagai gambaran masa depan jika tatanan sosial tidak segera dibenahi.

PERSONAL ARTICLE

ARTICLE TERKINI

Tags:

#Tom Morello #edm #Rage Against the Machine #the Bloody Beetroots # Pussy Riot #Single #radium girls #Video Clip

0 Comments

Comment
Other Related Article
image article
Super Buzz

Lalahuta Cerita tentang Patah Hati di Single Terbaru 1 2 3

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

The Rain Rilis Single Mengembara, Rayakan 22 Tahun Berkarya

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Suara Kayu Lepas Single Terbaru Berjudul Rekat

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

D’Jenks Rilis Musik Video Reggae Reseh, Penghormatan untuk Kebayoran

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Yovie Widianto Bentuk Supergrup SEMVA, Rilis Single Sumpah Cintaku

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Gugun Blues Shelter Lepas Single Terbaru Berjudul Don’t Cry For Me

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Sarah Barrios Rilis Lagu Singkat Serba Nyeleneh Berjudul Bitter Bitches

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ganti Nama, Club Mild Lepas Single Baru Bertajuk Sun Gazer

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Ranu Pani Mengajak Berimajinasi di Album Terbaru Berjudul Inklusi

Read to Get 5 Point
image arrow
image article
Super Buzz

Umumkan Album Baru, Neck Deep Rilis Single Berjudul “It Won’t Be Like This Forever”

Read to Get 5 Point
image arrow
1 /